Kuliah Tamu Prof Kimio Oguchi dari Taiwan Tech

Kuliah tamu/umum dengan pembicara Prof. Dr. Kimio Oguchi dari National Taiwan University of Science and Technology (Taiwan Tech) telah diadakan pada Jumat, 16 Juni 2023 pukul 9 pagi secara hibrid di Gedung F Fakultas Teknik Unsoed, Purbalingga. Kegiatan ini mengambil topik tentang “Optical Communication and Sensing: Principles and Applications” dan terselenggara atas kerja sama dosen serta Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro (HMTE).

Kuliah umum dibuka oleh Ketua Jurusan Teknik Elektro, Ir. Daru Tri Nugroho, S.T., M.T., dan dimoderatori oleh salah satu dosen Teknik Elektro, Iwan Setiawan, S.T., M.T. Kuliah umum ini memberikan pemahaman tentang konsep/prinsip dasar dan penerapan komunikasi serta sebagian topik penginderaan optis. Penjelasan mendasar, sejarah, perkembangan teknologi, serta aplikasi dan kasus dengan prinsip dan teknologi optis dijelaskan dengan runut.

Kabel dan teknologi serat optis bawah laut, serta penginderaan seperti light detection and ranging (LiDAR) seperti yang diterapkan di mobil modern adalah beberapa aplikasi yang dipaparkan dalam kuliah tamu ini. Di akhir sesi, Prof. Dr. Kimio Oguchi merangkum prinsip dasar komunikasi dan transfer/pertukaran informasi dengan memberikan banyak contoh baik secara sains dan teknologi maupun dari sisi alam, lingkungan, dan manusia.

Beliau menutup kuliah tamu dengan pertanyaan mendasar: informasi apa yang ingin Anda transfer? Jawabannya tak jauh dari prinsip dasar komunikasi yaitu transfer atau pertukaran informasi “dari A ke B”.

Beberapa pertanyaan dilontarkan oleh peserta dosen dan mahasiswa dalam sesi diskusi. Kemudian kuliah umum ditutup dengan penyerahan sertifikat sebagai penghargaan kepada pembicara dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama.

Leave a Reply

Your email address will not be published.