Tim Robot TE Unsoed, Raih Prestasi Pada Pagelaran KRPAI 2020

Satria Tim Robot Teknik Elektro Unsoed raih prestasi membanggakan pada pagelaran Kontes Robot Indonesia Tahun 2020 pada divisi Kontes Robot Pemadam Api Indonesia. Pagelaran KRI 2020 kali ini diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.  KRI 2020 ini memasuki tahun ke-18 sejak pertama kali diadakan pada tahun 2003 di bawah Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Departemen Pendidikan dan Kebudayaan pada saat itu.


Prestasi yang diraih Tim Satria yang merupakan Tim Robot yang dibimbing oleh Priswanto, ST, M.Eng dan Dadang Iskandar, ST, M.Eng ini, dengan ketua tim Abu Bakar Ash Shidiq Al Muqayim, tersebut adalah :
1. Juara 2
2. Tim Dengan Strategi Terbaik

Tim Satria – KRPAI 2020


Sesaat setelah pengumuman pemenang oleh dewan Juri KRI Tahun 2020, melalui video conference Wakil Rektor Bidang Kemahasiwaan dan Alumni, Dr. Kuat Puji Prayitno, S.H., M.Hum. menyampaikan bahwa pihaknya memberikan apresiasi kepada tim Satria, nama tim Robot Teknik Elektro Unsoed yang telah berhasil memenangkan lomba. Pihaknya berharap agar tim tetap dapat berkonsentrasi untuk menghadapi tahap selanjutnya di ajang Nasional yang akan digelar sekitar bulan November tahun ini.

Sementara itu, Ketua Jurusan Teknik Elektro Farida Asriani, S.Si. M.T., juga mengungkap hal sama, ungkapnya pihak Jurusan Teknik Elektro Unsoed, sangat mengapresiasi dan bersyukur atas segala capaian prestasi yang diraih oleh Tim Satria, yang terus berusaha untuk mengharumkan dan mengangkat marwah kampus tercinta di tengah Covid-19.

“Alhamdulillah ini menjadi berkah tersendiri dari adanya wabah Corona dan menjadi bukti atas ikhtiar Jurusan Teknik Elektro Unsoed yang terus berusaha untuk tetap dapat berkontribusi untuk negeri khususnya pada perkembangan teknologi robotika. Mari kita pertontonkan segala kebaikan dan prestasi baik di kalangan mahasiswa, dosen, tenaga pendidik maupun alumni dengan segala potensi yang dimiliki masing-masing”, Pungkasnya

Teknik Elektro Unsoed – Berkontribusi Untuk Negeri (AF)

Leave a Reply

Your email address will not be published.