Unjuk Kreativitas dan Inovasi Dalam Teknologi, TE Unsoed Semarakan Unsoed Expo Tahun 2019

berita jurusan elektro unsoed

Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik Unsoed turut meramaikan pagelaran Expo Unsoed Tahun 2019 yang mengusung tema Mencipta generasi unggul 4.1 melalui inovasi Iptek. Karya-karya yang ditampilkan merupakan hasil riset dosen dan mahasiswa maupun produk yang dikompetisikan.

Karya yang ditampilkan dalam Expo Unsoed Tahun 2019 kali ini adalah :

  • EMOT (Electricity Management on Kost) : Manajemen penggunaan listrik di kosan
  • Alat pendeteksi buta warna

  • Stand Khusus Robotik
  • Line Follower dan Robot Berkaki untuk Pemadam Api
  • Robot ABU pelempar bola untuk menembak objek
  • Didampingi oleh ketua panitia kegiatan Expo Dr.santi dwi astuti, SP., M.Si, Prof.Dr.Akhmad Sodiq, M.Sc.Agr selaku Wakil Rektor Bidang Akademik mengunjungi stand khusus robotik milik TE Unsoed, dalam kesempatan tersebut Prof.Dr.Akhmad Sodiq menguji aksi Robot ABU dalam melakukan pelemparan bola untuk menembak sebuah objek.

    Robot ABU tersebut merupakan Robot yang mendapatkan nominasi sebagai pendatang baru terbaik dalam pagelaran KRI 2019, beberapa waktu lalu. Selain itu stand EMOT (Electricity Management on Kost) : Manajemen penggunaan listrik di kosan, juga mendapatkan kunjungan dari Dr.Ir.H.Achmad Iqbal, M.Si. yang merupakan Direktur Pascasarjana Unsoed.

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.